Welcome to Muslimah's Blog!

بِسْــــــــــــــــــمِ اﷲِالرَّحْمَنِ اارَّحِيم
السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِوَبَرَكَاتُهُ
Hanya tulisan sederhana untuk sekedar Sharing termasuk untuk para muslimah Perindu surgaNya.. yang terus bertahan mengenakan pakaian syar'imu, semoga selalu istiqomah dalam menyebar kebaikan, Muslimah, lakukanlah hal-hal yang memang seharusnya kau lakukan.. Oke I hope you enjoy this blog and happy reading !! :)
Cute Bow Tie Hearts Blinking Blue and Pink Pointer

Tak Cukupkah Semua ?


Yaa.. Allah berapa banyak lagi air mata bersimpuh di pipi ?
Berapa banyak lagi luka-luka ?
Yang bisa membuka mata hati kami..
Bahwa mata, telinga, mulut, kaki kami,
Bahwa tangan kami lah yang membuat semua itu terjadi..       
Entah, berapa banyak lagikah pohon tumbang ?
Berapa banyak lagi kerusakan alam ?
Berapa banyak lagi kerusakan moral ?
Berapa banyak lagi kerusakan akidah ?
Berapa banyak legi bencana ?
Dan berapa banyak lagi derita menyapa kami ?
Dan kami menjadi saksi semua ? 

Akankah kami bangkit lalu tersadar ?
Tak cukupkah semua? Apa yang terjadi..
Membuka sang mata, membuka sang hati..
Dan lihatlah semua apa yang terjadi
Semua seakan tutup mata, semua tutup hati..
Tak cukupkah semua teguran-teguran dari Sang pencipta ?
Tak cukupkah semua itu membuat hati tersentak dan tersadar ?
Berapa lama lagi untuk hati..
Tersungkur di sudut ruangan di keheningan malam yang sunyi lagi sepi..
Berapa lama lagi untuk hati..
Bersimpuh diatas sajadah CintaNya dan kembali pada Illahi..
Berapa lama lagi untuk jiwa..
Tersadar untuk kembali padaNya..
Tak cukupkah semua ?
Teguran-teguran dariNya yang terlihat langsung didepan mata..
Akankah membuat hati tersentak dan merasakan takut yang teramat sangat ?
Takut yang teramat, seakan membuat hati terkoyak..
Tak adakah sedikit saja rasa penyesalan mengetuk pintu hati ?
Kita tak bisa lari dari semua kejadian ini..
Tak bisa lagi tutup mata..
Tak bisa lagi DIAM!
Tak bisa sembunyi dan tutup mata hati..
Tidakkah kita BERTINDAK ?
Sadarlah, sebelum semuanya terlambat..
Sadarlah.. sebelum semua semakin bertambah rusak..
Sadarlah... lalu.. BANGKIT! Dan buat PERUBAHAN !




0 komentar:

Posting Komentar


up